Badung, 17 Juni 2019.

Sebagai Tindakan preventif untuk menurunkan tingkat peredaran Barang Kena Cukai Hasil Tembakau ‘ilegal’ dan untuk meningkatkan kesadaran/partisipasi seluruh pegawai DJBC, Bea Cukai Bali Nusra adakan Apel Pembukaan ‘Operasi Gempur’ yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah DJBC Bali, NTB dan NTT  Untung Basuki serta diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai dari KPPBC Tipe Madya Pabean Ngurah Rai serta KPPBC Tipe Madya Pabean A Denpasar.



Mengusung tema “Gempur Rokok Ilegal” melalui amanatnya beliau menyampaikan tentang pentingnya melakukan Operasi Gempur yang bertujuan untuk menekan angka peredaran barang kena cukai illegal hingga 3%. Pembina apel menerangkan bahwa operasi yang akan dilaksanakan hingga 14 Juli 2019 ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan para pengusaha Barang Kena Cukai Hasil Tembakau dan menekan angka peredaran rokok ilegal, sehingga penerimaan negara pada bidang cukai akan lebih optimal.

#GempurRokokIlegal #BeaCukaiNgurahRai #BeaCukaiMakinBaik