Dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan COVID-19, Bea Cukai Ngurah Rai melakukan Dialog mengenai pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dengan @bali_tv . Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Ngurah Rai, Teddy Triatmojo dan Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Syaiful Subkhi Soleh merupakan narasumber pada acara yang dipandu oleh host @dwiveramcbali . Acara tersebut membahas persiapan Bea Cukai Ngurah Rai menuju WBBM yang di antaranya menciptakan inovasi-inovasi baru untuk meningkatkan mutu layanan serta perbaikan tatanan kerja internal tanpa mengeyampingkan kebutuhan penguatan tatanan komunikasi eksternal.

Acara ini merupakan bagian dari kampanye Bea Cukai Ngurah Rai #SiapWBBM #LayakWBBM yang bertujuan untuk memasyarakatkan kegiatan pembangunan Zona Integritas Bea Cukai Ngurah Rai. Melalui acara ini, diharapkan masyarakat dapat mengetahui dan turut mendukung Bea Cukai Ngurah Rai dalam membangun Zona Integritas mewujudkan WBBM.

#bekerjauntukindonesia #beacukaimakinbaik #beacukai #bali #BeaCukaiNgurahRai #ZonaIntegritas #WBK #WBBM