Bea Cukai Ngurah Rai terima kunjungan Atase Keuangan pada Keduataan Besar Republik Indonesia Jepang, Sonny Surachman Ramli (8/2). Kunjungan secara langsung diterima oleh Plt Kepala Kantor Bea Cukai Ngurah Rai, Bagus Sulistijono beserta jajarannya di ruang rapat anggrek. Kunjungan ini dilakukan dengan maksud untuk membahas potensi dan peluang bisnis atas dibukannya penerbangan langsung Bandara Narita, Tokyo – Ngurah Rai, Bali. 

Dalam sambutannya, Sonny menyampaikan terkait peluang bisnis yang mungkin timbul, dari dibukanya penerbangan langsung ini. Ia juga menempaikan bahwa Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) siap memberikan asistensi / pendekatan apabila terdapat hambatan dalam proses bisnis yang terjadi. Dari Kantor Wilayah DJBC Bali, NTB, dan NTT juga hadir Kepala Bidang Fasilitas Kepabeanan dan Cukai, Iskandar. Dalam pemaparannya ia menyampaikan peran Bea Cukai dan Kementerian Keuangan dalam memberikan pelayanan terhadap delegasi G20 di Bandara Ngurah Rai.

Pada kesempatan ini selaku perwakilan dari pengguna jasa turut hadir perwakilan dari Koperasi Kerta Semaya Samaniya, I Gusti Agung Widiastuti beserta tim sebagai eksportir. Ia menceritakan pengalamannya selama menjadi eksportir dan memberikan testimoni positif ketika berinteraksi dengan Bea Cukai Ngurah Rai.

#Ekspor #BeaCukaiMakinBaik #KemenkeuTepercaya #KBRIJepang