Sosialisasikan tugas, fungsi, dan peran Bea Cukai, Bea Cukai Ngurah Rai terima kunjungan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo pada Kamis, 13 Oktober 2022. Mahasiswa tiba di Kantor Bea Cukai Ngurah Rai pada pukul 08.30 WITA dan disambut dengan atraksi dari Balai Laboratorium Bea dan Cukai (BLBC) Surabaya Satuan Pelayanan Ngurah Rai dan penampilan unit anjing pelacak K9 Kanwil DJBC Bali, NTB, dan NTT di halaman Kantor Bea Cukai Ngurah Rai. Setelah melihat penampilan unit laboratorium dan K9, mahasiswa diajak ke aula lantai 3 Bea Cukai Ngurah Rai untuk sesi pemaparan materi.

I Wayan Tapamuka selaku Plh. Kepala Kantor Bea Cukai Ngurah Rai memberikan sambutan sekaligus membuka acara. Dalam sambutannya, ia mengajak mahasiswa yang hadir untuk menjadi duta Bea Cukai dan menyebarluaskan ilmu yang didapat melalui kunjungan ini. Pada momen ini juga dilakukan tukar plakat antar Bea Cukai Ngurah Rai dan Universitas Muhammadiyah Purworejo. Selain itu turut hadir pula Eko Supriyanto, Kepala Seksi Pelayanan Kepabeanan dan Cukai I dan Ryan Zulkarnain, Kepala Seksi Pelayanan Kepabeanan dan Cukai V.

Acara selanjutnya yaitu pemaparan materi oleh Bintang Satriawan, Pemeriksa Bea Cukai Ahli Pertama. Materi yang dibawakan meliputi tugas, fungsi, peran Bea Cukai, serta modus-modus penipuan yang mengatasnamakan Bea Cukai. Di akhir sesi diadakan quiz dan bagi bagi hadiah untuk meramaikan acara.