Dalam semaraknya perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Tahun bertema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju, Bea Cukai Ngurah Rai melaksanakan kegiatan perlombaan berkonsep Family Day dengan mengajak anggota keluarga pegawai.

Dengan tujuan untuk memupuk kekompakan, sportifitas dan sikap pantang menyerah, dilaksanakan berbagai lomba mulai dari lomba makan kerupuk untuk anak, lomba merias suami, lomba oper sarung dan berbagai lomba lainnya yang disiapkan untuk diikuti seluruh elemen Bea Cukai Ngurah Rai.

Menjelang malam hari, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah dan makan malam bersama sekaligus pembagian hadiah untuk pemenang lomba dan pembagian doorprize bagi peserta yang hadir.

Lebih dari sekadar merayakan kemerdekaan, acara ini juga memberi makna baru tentang kebersamaan. Pesan kekompakan dan semangat pantang menyerah tercermin dalam setiap momen.

Selamat Hari Kemerdekaan yang Penuh Makna! 🇮🇩💪